Mengubah Hardisk Internal Menjadi Eksternal

Bingung mau cari hardisk eksternal yang murah? gimana kalau sekarang kita kanibal saja? maksudnya gimana tuh ? begini, jika kalian punya laptop yang sudah tidak bisa dipakai atau sudah rusak, entah rusak layarnya atau apalah... namun hardisknya masih berfungsi, coba deh kalian ambil harddisk dalam laptop tersebut untuk dimanfaatkan menjadi harddisk eksternal yang dapat kalian bawa kemana-mana.

Nah, lho gimana caranya tuh? mudah banget kok! kalian tinggal butuh yang namanya HD Case, yaitu casing yang dapat digunakan untuk membungkus harddisk laptop kalian.

"Harddisk Eksternal Case" atau casing HDD telah dilengkapi dengan rangkaian untuk mengkonversi harddisk sata menjadi USB. Kalian cukup membeli saja di toko-toko aksesoris terdekat dengan harga yang murah, biasanya cuma sekitar 30-50rb saja sudah dapat yang bagus.

Namun, perlu diketahui bahwa tipe HDD berupa SATA atau ATA terganung jenis case nya.

Kalau misalnya masih bingung cara pemasangannya tinggal bawa saja harddisk laptopnya terus sekalian minta tolong ke penjual casing untuk dipasangkan sekalian, hehe :D

Berikut penampakan tentang case HDD yang dapat kalian gunakan

HDD Case - Samsung (image source, http://www.tipidpc.com)
HDD Case 3.5 Inch (image source, http://id.aliexpress.com)

No comments for "Mengubah Hardisk Internal Menjadi Eksternal"

sdfdasfdsaffsdsaf tessss
fsadfsdafsdffs